Balai Adat Kearian Menggelar Acara Diskusi Dengan Tema Menggali Kearifan Lokal Untuk Kabupaten Tangerang Semakin Gemilang 

Tangerang | Terbitharian.com – Kabupaten Tangerang ternyata menyimpan harta karun berupa Kampung Adat di Desa Kemuning, Kecamatan Legok. Balai Adat Kearian Tangerang menggelar diskusi budaya dengan tema “Menuju Tangerang Semakin Gemilang” yang terletak di Kampung Bojong, Desa Kemuning, Kecamatan Legok. Budaya ini sangatlah penting, karena dengan budaya kita akan mengetahui sejarah, karena di Indonesia tidak bisa luput dari budaya dan harus dilestarikan supaya generasi penerus bangsa tidak akan melupakan sejarah Indonesia. Minggu, 24 November 2024.

 

Ali Taba selaku Ketua Balai Adat Kearian Tangerang mengatakan “Acara diskusi budaya ini berlangsung dengan beberapa kali Kita diundang di forum-forum yang di dalamnya ada komunitas budaya yang sangat berkepentingan dengan berbagai program pembangunan yang digagas oleh pemerintah. Tapi dari semua ide-ide itu kita menemukan satu hal yang harus disikapi kedepan pertama adalah bahwa pelaku budaya di Kabupaten Tangerang ini banyak sekali hampir tidak terakomodir semua kreativitasnya karena berbagai kendala. Tapi salah satu kendala yang paling pokok adalah kelangkaannya dana pembinaan atau kegiatan-kegiatan yang terkait dengan pembinaan, bahwa pemerintah Kabupaten Tangerang, kita menyoroti keberagaman budaya di Tangerang ini sebagai salah satu modal untuk membangun identitas budaya,” tutupnya.

Aceng Sakur selaku tamu undangan mengatakan dalam diskusi budaya ini “Saya merasa bangga ikut diskusi ini karena saya bagian dari warga Tangerang, juga karena itu ada irisan keluarga yang sama-sama berasal dari Kabupaten Sumedang dari Keturunan Prabu Geusan Ulun. Harapan saya bisa terus memberikan pengetahuan khusus warga Tangerang dan bisa melestarikan dan mengembangkan budaya yang akan memberikan manfaat, untuk generasi yang akan datang. Dan harapan ke dua supaya Pemerintah Kabupaten Tangerang, dapat memberikan perhatian secara proporsional demi Menuju Tangerang Semakin Gemilang. Dan harapannya semoga kepengurusan Kearian terus semangat terus bekerja sama dengan semua elemen,” harapannya.

Dalam acara kali ini banyak yang menghadiri semua elemen budaya berkumpulnya semua komunitas, diantaranya Badan Lintas Seni Budaya Nusantara, Ikbar, Balai Yatim, Pelestari Golok Pedang Sepuh Nusantara, dan Pendongeng Tangerang. Yang hadir dalam acara ini kurang lebih ada 40 orang, dan acara demi acara dan diskusi demi diskusi antar lintas komunitas adat secara hidmat dan penuh makna.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *